Seminar Rutin di Bulan Agustus

29 Agustus 2019

Seminar Rutin Jurusan Matematika bulan Agustus diselenggarakan pada hari Rabu, tanggal 28 Agustus 2019, jam 10-12 di Plaza FMIPA Universitas Andalas. Seminar mengusung tema "Demonstration of Mathematical Techniques in Various Fields of Science" dengan Narasumber Prof. Masaji Watanabe. Watanabe sensei merupakan Profesor Emeritus dari Graduate School of Environment and Life Science, Okayama University JAPAN yang saat ini dan beberapa waktu ke depan menjadi dosen tamu di Jurusan Matematika, FMIPA Universitas Andalas.

Sesuai dengan tema yang diusung dalam seminar ini, Watanabe sensei memberikan pengetahuan dan wawasan bahwa banyak masalah-masalah ilmiah yang bisa diselesaikan dengan cara dan pendekatan matematika, seperti pemodelan dan simulasi. Watanabe sensei memberikan contoh riset-riset yang dikerjakan beliau selama ini yang berkaitan dengan penerapan matematika dalam perubahan topografi pada wilayah perairan, masalah tsunami, penyebaran flu burung, dan biodegradasi.

Seminar kali ini selain merupakan pertemuan dan diskusi ilmiah, tapi juga sekaligus memperkenalkan Prof. Watanabe kepada civitas akademika Unand dan universitas terdekat lainnya. Seminar rutin yg dibuka langsung oleh WD1 FMIPA Unand, Prof. Dr. Safni, dihadiri sekitar 140 peserta yang terdiri atas dosen dan mahasiswa (tingkat sarjana dan pascasarjana) di lingkungan Unand, UPI YPTK Padang, UIN Imam Bonjol, Universitas Bung Hatta, Universitas Dharma Andalas, Universitas Taman Siswa, dan Universitas Ekasakti. [rince]

 

 

Read 1099 times