TIM ONMIPA 2022 DEPARTEMEN MATEMATIKA DAN SAINS DATA UNIVERSITAS ANDALAS LOLOS SELEKSI WILAYAH ONMIPA 2022

12 August 2022

Tiga orang mahasiswa Prodi S1 Matematika Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas lolos seleksi Wilayah ONMIPA 2022 yang diadakan pada tanggal 28 – 29 Juli 2022 secara daring. Fauzi Rahmatullah Siregar (Akt. 2021), Ikhsan Fachriansyah Putra (Akt. 2018), dan Luthfi Hadiyan Fajri (Akt. 2018) akan mewakili LDDIKTI Wilayah X untuk melanjutkan kompetisi nasional ONMIPA 2022 bersama 63 orang peserta lainnya dari seluruh wilayah di Indonesia. Berdasarkan pengumuman yang dikeluarkan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia pada tanggal 10 Agustus 2022, ketiga mahasiswa Prodi S1 Matematika Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas berhak mewakili LDDIKTI Wilayah X bersama dengan satu orang mahasiswa dari Universitas Negri Padang, dan satu orang mahasiswa dari Universitas Bung Hatta Padang di tingkat nasional.

Tim ONMIPA 2022 Prodi S1 Matematika Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas melakukan pelatihan secara intensif untuk menempuh seleksi wilayah selama kurang lebih tiga bulan, yang didampingi oleh dosen-dosen pelatih dari Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas. Pelatihan ini dipandu oleh Ibu Dr. Yanita (Ketua Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas) untuk topik Struktur Aljabar, Ibu Monika Rianti Helmi, M.Si (Sekretaris Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas) untuk topik Aljabar Linier, Ibu Dr. Haripamyu dan Bapak (Alm) Jenizon untuk topik Analisis Riil, Bapak Zulakmal, M.Si dan Bapak Efendi, M.Si untuk topik Analisis Kompleks, serta Bapak Prof. Syafrizal dan Bapak Narwen, M.Si untuk topik Kombinatorika. Selain itu, Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas juga mengundang Bapak Taufiq Akbari Utomo, S.Si, yang merupakan peserta International Mathematics Competition (ICM) for University pada tahun 2014 dan 2015, sebagai pelatih undangan.

Seluruh Civitas Academica Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas mengucapkan Selamat dan sukses kepada ketiga mahasiswa tim ONMIPA 2022, dan selamat berjuang kembali pada seleksi nasional ONMIPA 2022. Terimakasih kepada seluruh dosen-dosen pelatih, pelatih undangan, dan seluruh Civitas Academica Universitas Andalas yang turut memberikan dukungan moril dan materil kepada tim ONMIPA 2022. Semoga tim ONMIPA 2022 Prodi S1 Matematika Departemen Matematika dan Sains Data Universitas Andalas dapat berkompetisi secara maksimal pada seleksi nasional ONMIPA 2022 yang akan diadakan pada akhir September 2022 di Universitas Brawijaya secara luring. -Math is all about becoming a creative thinker, not a calculator-

Read 820 times