FGD Sosialisasi Visi-Misi-Tujuan dan Kurikulum Prodi S1, S2, S3 Matematika dengan Mitra

15 February 2024

   

Pada hari Kamis, 15 Februari 2024 pukul 10:30 – 14.00 WIB program studi Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Andalas (UNAND) mengadakan pertemuan antara perwakilan dosen program studi Matematika dengan mitra Departemen Matematika dan Sains Data. Agenda ini dilaksanakan demi memenuhi kebutuhan program studi Matematika FMIPA UNAND akan saran dan masukan mitra, agar kurikulum semakin baik kedepannya. Pertemuan yang bertemakan “FGD Sosialisasi Visi-Misi-Tujuan dan Kurikulum Prodi S1, S2, S3 Matematika dengan Mitra” dihadiri oleh beberapa orang perwakilan dosen program studi Matematika FMIPA UNAND dan dihadiri oleh beberapa perwakilan dari mitra. Pertemuan ini dipandu oleh Kaprodi S1 jurusan Matematika FMIPA UNAND, yaitu Ibu Dr. Noverina Alfiany, serta dibuka oleh Ibu Dr. Yanita selaku Ketua Jurusan Matematika FMIPA UNAND. Setelah paparan singkat oleh Ibu Kaprodi S1 mengenai tujuan diadakannya FGD, serta alasan kebutuhan saran dan masukan dari mitra, pertemuan dilanjutkan dengan penyampaian sosialisasi dan pemaparan kurikulum Prodi S1 Matematika oleh Ibu Dr. Arrival Rince Putri. Lalu, pemaparan dan sosialiasi kurikulum OBE Prodi S2 Matematika oleh Ibu Dr. Ferra Yanuar, serta sosialisai dan pemaparan kurikulum OBE Prodi S3 oleh Prof. Dr. Admi Nazra, dan kemudian dilanjutkan dengan diskusi antara dosen dengan mitra.

Beberapa perwakilan dari yang hadir pada FGD ini diantaranya, yaitu Kepala Sektor Sumber Daya Lima Puluh Kota Regency Hj. Flora Prima Syntha, SE, M.Si, M.Sc., PT. Semen Padang Bagian Padang Ir. Juke Ismara, M.Sc., Ketua Sektor Perencanaan, Data, Kontrol, dan Evaluasi Kab. Lima Puluh Kota Syofyan Hendri, S.Si, M.SE., Kepala Sekretariat Bawaslu Padang Pariaman Baiq Nila Ulfaini, S.Sos, MPA., Wa. Rek. Universitas Dharma Andalas Dr. Tesri Maideliza, Peneliti di BMKG Indonesia Robi Muharsyah, M.Sc., Ketua Departemen MIPA Fakultas Sains dan Teknologi Univ. Jambi Dr. Yusnaidar, S.Si, M.Si., Pimpinan PT Juara Angga Putra Jayani, S.Si., Calon Anggota Legislatif 2024 Hardes Swastika, M.Si., Ketua STITEKNAS Jambi Dr. Agus Subagyo, M.Si.

Masukan dan saran serta pertanyaan yang diberikan oleh mitra sangat beragam, dikarenakan sebaran sektor pekerjaan perwakilan mitra yang juga beragam. Namun, inti dari semua saran dan masukkan yang masuk adalah menambahkan mata kuliah yang berkaitan dengan programming advance. Dikarenakan pada era revolusi industri 4.0 kebutuhan akan programming sangat diperlukan. Sehingga, nantinya mahasiswa diharapkan sudah mampu akan pengetahuan programming yang sesuai dengan kebutuhan industri.

    

Read 495 times